Cara mengatasi Insomnia - Insomnia adalah salah satu gejala tubuh sulit untuk tidur pada waktunya. Walaupun saat ini anda sudah ingin tertidur tetapi anda sulit untuk memejamkan mata anda. Insomnia disebabkan oleh penyakit atau gejala psikologis. Banyak orang yang merasa terganggu dengan masalah Insomnia ini sehingga mereka harus menggunakan Obat tidur untuk membuat mereka tertidur. Dampak dari insomnia adalah kelelahan , mudah stres dan bisa berakibat kematian bila tidak dapat tidur hingga berhari – hari.
Nah bagaimana cara mengatasi insomnia akan kami bahas berikut ini.
1. Mematikan lampu kamar tidur
Saat hendak tidur sebaiknya anda mematikan lampu kamar anda, selain untuk menghemat listrik ternyata juga dapat mempercepat proses produksi hormon melatonin. Sebaliknya bila cahaya terang maka hormon melatonis akan terhambat produksinya. Hilangkan semua sumber cahaya yang berada di dalam kamar anda.
2. Bersihkan tempat tidur secara teratur
Kotoran yang terdapat pada tempat tidur anda dapat memicu alergi pada tubuh anda. Bila banyak debu maka anda akan mengalami bersin – bersin secara terus menerus dan menghambat anda tertidur.
3. Buat diri anda rileks sebelum tidur
Sebelum tidur lakukan beberapa hal yang dapat membuat anda rileks seperti mandi air hangat atau mendengarkan musik tidur agar anda semakin rileks dan mudah tertidur.
4. Hindari merokok sebelum tidur.
Kandungan nikotin di dalam rokok memberikan efek yang sama dengan kafein yang akan menghambat anda memejamkan mata anda. Selelah apapun anda jangan pernah merokok.
5. Hilangkan sumber suara
Anda butuh ketenangan untuk dapat tertidur, sebaiknya hilangkan segala sumber suara yang menyebabkan berisik seperti suara kipas angin, suara mesin dan sebagainya. Namun bila anda tidak dapat menghilangkannya maka gunakan penutup telinga untuk meminimalisir suara yang masuk ke dalam telinga anda.
6. Olahraga dengan teratur
Olahraga dengan teratur setiap hari dapat meningkatkan kualitas tidur anda. namun Hindari berolahrga mendekati waktu tidur anda. Sebaiknya olahraga tersebut beberapa jam sebelum anda tertidur.
7. Hindari kafein
Kafein adalah salah satu penyebab anda kesulitan tidur. kafein dapat berasal dari teh atau kopi yang anda minum. Bila anda tetap ingin meminumnya sebaiknya 9 jam sebelum tidur anda meminumnya, jangan minum mendekati waktu tidur anda karena akan menjadi susah memejamkan mata.
8. Atur jadwal tidur anda
Aturlah jadwal tidur anda setiap hari dan jangan berubah – ubah agar anda terbiasa untuk tidur pada waktu yang sama setiap hari.
Itulah 8 cara mengatasi Insomnia dengan mudah. Hindari ketergantungan obat tidur, selamat mencoba baca juga cara memanjangkan rambut
Tuesday, 4 February 2014
cara menghilangkan komedo
0 Response to "Cara mengatasi Insomnia dengan mudah"
Post a Comment