Pengertian Komunikasi Menurut Para Ahli - Kata komunikasi berasal dari bahasa Latin communis atau communicatio yang berarti “sama”. Jadi, komunikasi adalah menyampaikan suatu pikiran, suatu makna, atau suatu pesan yang dianut secara sama.
Pengertian komunikasi menurut Berelson dan Starainer adalah penyampaian informasi atu ide melalui penggunaan simbol kata atau angka. Sedangkan menurut Onong U. Effendy komunikasi adalah peristiwa penyampaian ide manusia. Menurut Lasswell, komunikasi akan terjadi apabila memenuhi beberap unsur penting yakni: adanya komunikator, informasi atau pesan, media penyampaian, komunikan, dan reaksi penerima.
Jadi dapat disimpulkan komunikasi adalah kegiatan menyalurkan informasi berupa ide dari seorang komunikator kepada komunikan melalui media misalnya telepon, email atau media langsung seperti bahasa tubuh yang menimbulkan reaksi atau respon kepada komunikan untuk menyerap atau memahami informasi tersebut.
0 Response to "Pengertian Komunikasi Menurut Para Ahli"
Post a Comment